Cara Daftar Go Box

natinedJs Ⓚ 2019 Moda transportasi yang umum digunakan untuk distribusi barang atau proses pemindahan barang dalam jumlah besar biasanya menggunakan kendaraan-kendaraan yang mempunyai bak terbuka atau tertutup. Dengan keberadaan kendaraan tersebut akan memudahkan proses distrbusi barang. Bagaimana jika usaha penyewaan mobil bak terbuka semakin tidak menguntungkan karena semakin banyaknya kendaraan yang tumbuh?

Jika sudah terlanjur memiliki kendaraan bak terbuka atau tertutup tentunya kita tidak mau kendaraan tersebut hanya menganggur dan tidak memberikan hasil untuk dapat dipergunakan. Terlalu rugi bila harus melihat kendaraan yang tidak menghasilkan. Dengan pengembangan aplikasi saat ini banyak cara agar dapat menggunakan kendaraan bak terbuka anda yang sedang mengalami penurunan omset. Tentunya dengan mendaftarkan kendaraan tersebut menjadi moda transportasi online yang dapat digunakan sebagai jasa penyewaan kendaraan untuk distribusi barang.


Siapa saja aplikasi yang telah memberikan rekomendasi penggunaan kendaraan pribadi agar dapat menjadi kendaraan yang menghasilkan tetunya kita sudah mengetahui Gojek memberikan fasilitas tersebut.

Bagaimana cara melakukan pesanan Go Box;
1. Pilih GoBox di aplikasi Gojek klik Go Box
2. Pilih kendaraan untuk mengirmkan barang. GoBox punya 4 macam 
- pick up bak terbuka, 
- pick up bak tertutup, 
- angkle bak terbuka dan 
- angkle bak tertutup.
3. Lengkapi data pengiriman pastikan titik jemput dan juga titik antar.
4. Masukkin detail barang. Agar pengemudi yang mendapatkan orderan tidak keliru untuk barang yang akan dikirimkan.
5. Cek ulang pesanan, sebelum akhirnya pesan. 

Siapakah yang dapat menjadi pengemudi atau mitra Go Box. Siapa saja yang memiliki kendaraan khusus sesuai dengan kriteria untuk distribusi barang.


Cara Mendaftar Menjadi Mitra Go Box: Buka Situs https://www.gojek.com/gobox/ klik Daftar Driver



Dalam kolom pengisian daftar driver terdapat kolom vendor atau perusahaan. Banyak yang bertanya siapakah vendor dalam hal ini?. Terkait dengan bisnis distribusi artinya vendor merupakan tempat driver bekerja atau dengan kata lain driver terikat pekerjaan distribusi dengan suatu perusahaan sehingga dengan adanya ikatan outsourching tersebut legalitas jasa paket pengiriman lebih terkontrol. Sehingga apapun nama usahamu terkait dengan nama perusahaan input saja. Misalnya Nama Perusahaan : PT Paket Kilat. 

Nama Vendor : Masukkan nama perusahaan anda (PT Paket Kilat)
Alamat Perusahaan : Input dapat sesuai dengan KTP atau alamat kendaraan berada dimana usaha dijalankan.

Bagian kolom lainnya diisi sesuai dengan data yang ada pada mitra dan juga legalitas kendaraan sesuai dengan kondisi yang ada pada bagian administratif kendaraan dan driver. Tunggu proses panggilan bila sudah menerima SMS atau email panggilan sesuai dengan alamat kantor Gojek yang dituju bawa semua persyaratan lengkap ke kantor agar proses pembuatan akun Go Box anda selesai dan terima orderan barang melalui Go Box dan mobil nganggur anda sekarang sudah menghasilkan lagi.

Baca Juga :

Post a Comment

Previous Post Next Post