natinedJs Ⓚ 2020 Pengelola data baik berupa administrasi dan lainnya akan mengolah data dengan aplikasi. Dengan program pengolahan data lengkap sehingga pengguna akan dengan mudah dan cepat membuat perumusan data yang akan diolah. Rumus-rumus sudah baku sehingga hasil dari data akan menampilkan angka-angka mendekati sesuai dengan angka dengan decimal atau kebutuhan terhadap persentase. Pengguna data pasti sudah terbiasa dengan Microsoft excel.
Program Excel merupakan program lembar kerja yang dibuat oleh Microsoft Coorporation. Program dengan fitur kalkulasi dan pembuatan grafik. Spreadsheet dibuat tahun 1982 yang disebut dengan multiplan (sumber: Wikipedia). Versi pertama excel dibuat oleh Macintosh dan tahun 1985 dirilis versi windowsnya. Melalui sejarah singkat ini ada yang kewalahan menggunakan excel dengan rumus dan fungsinya lihat dibawah. Versi update program excel akan di update.
- Fungsi VALUE digunakan untuk merubah nilai value menjadi nilai text. Cara menggunakannya ketik : =VALUE(text) pada lembar sheet yang digunakan untuk tabel yang sudah dibuat.
- Fungsi FIND digunakan untuk menemukan string dan substring atau karakter serta suatu nomor yang dicari. Cara menggunakannya ketik: =FIND (cari text,pada text,mulai nomor). Pada tabel yang sudah dibuat tersebut kita dapat menemukan karakter atau angka yang dicari.
- Fungsi MID digunakan untu mengambil karakter tertentu dari sederet karakter. Cara menggunakannya ketik : =MID(text,posisi awal,jumlah karakter)
- Fungsi REPLACE digunakan untuk menggantikan substring dengan substring lain dalam sebuah string (sederetan karakter atau karakter). Cara menggunakannya ketik : = REPLACE (karakter atau angka yang akan diubah.) Perubahan atau penggantian ke salah satu karakter dapat dilakukan secara kolektif misal mengganti kata untuk menjadi dengan. Semua kata untuk di tabel tersebut akan berganti menjadi dengan.
- Fungsi CONCATENATE digunakan untuk menggabungkan string menjadi satu kalimat maksimal 30 string. Cara menggunakannya ketik =CONCATENATE(text1,text2,…)
- Fungsi MAX Digunakan untuk mencari nilai tertinggi dari sekumpulan data. Cara menggunakannya ketik := MAX(number1,number2,…)
- Fungsi STEDEV Digunakan untuk menentukan standart devisiasi dari suatu range. Cara menggunakannya ketik : =STEDEV(number1,number2,…)
- Fungsi VAR Digunakan untuk menentukan nilai varience dari suatu range. Cara menggunakannya ketik : =VAR(number1,number2,…)
- Fungsi LEFT Fungsi ini digunakan untuk mendapatkan hasil beberapa huruf paling kiri. Text di sini merujuk kepada text yang akan diambil. Bisa berupa nilai sel ataupun langsung diketikkan textnya di situ, tapi dengan menambahkan tanda petik dua (“) di awal dan di akhir text. Rumusnya sangat simpel. =LEFT(text)
- Fungsi RIGHT Fungsi ini adalah kebalikan dari fungsi LEFT, yaitu mengambil beberapa karakter yang dimulai dari kanan. Rumusnya mirip sekali dengan fungsi LEFT yaitu: =RIGHT(text)
- Fungsi LEN Fungsi ini digunakan untuk menghitung jumlah karakter yang ada di dalam sebuah text. Rumusnya adalah:=LEN(text)
- Fungsi UPPER Fungsi ini akan membuat semua text yang ada di sel menjadi huruf besar semua. Cara menggunakannya ketik: = UPPER(text)
- Fungsi LOWER Fungsi ini kebalikan dari fungsi UPPER, yaitu menjadikan huruf kecil semua. Cara menggunakannya ketik:=LOWER(text)
- Fungsi PROPER Fungsi ini akan membuat teks menjadi huruf besar di karakter pertama di setiap kata. Cara menggunakannya ketik:=PROPER(text)
- Fungsi BAHTTEXT Mengubah angka ke dalam bentuk teks. Namun hanya beberapa saja yang dapat di rubah. Cara menggunakannya ketik : =TTEXT(…)
- Fungsi FACT Menyatakan faktorial dari suatu bilangan. Cara menggunakannya ketik : =FACT(…)
- Fungsi GCD Menyatakan pembagi umum terbesar. Cara menggunakannya ketik : =GCD(number1, number2,…)
- Fungsi LN Menyatakan logaritma natural dari suatu bilangan. Cara menggunakannya ketik : =LN(number)
- Fungsi RAND Menyatakan jumlah real secara acak merata lebih besar dari atau sama dengan 0 dan kurang dari 1. Sebuah bilangan real baru secara acak akan diperlihatkan setiap kali lembar kerja dihitung. Cara menggunakannya ketik : =RAND(…)
- Fungsi CEILING Menyatakan jumlah pembulatan, jauh dari nol, ke kelipatan terdekatnya. Cara menggunakannya ketik : =CEILING(…)
- Fungsi SQRT Untuk menghitung akar dari bilangan yang positif tidak boleh negatif. Cara menggunakannya ketik :=SQRT(…)
- Fungsi INT (number) Untuk pembulatan angka ke bawah dari suatu nilai integer / bulat. Cara menggunakannya ketik : =INT(number)
- Fungsi CHAR Untuk menyatakan karakter yang telah ditentukan menggunakan suatu kode angka. Penulisan :Syntax =CHAR(number)
- Fungsi SUM : Digunakan untuk menjumlahkan sekumpulan data pada satu range. Cara menggunakannya ketik: =SUM(number1,number2,..)
- Fungsi AVERAGE : Digunakan untuk mencari nilai rata-rata. Cara menggunakannya ketik : =AVERAGE(number1,number2,…)
- Fungsi MIN: Digunakan untuk mencari nilai terendah dari sekumpulan data. Cara menggunakannya ketik : =MAX(number1,number2,…)
- Fungsi HLOOKUP : digunakan untuk membaca tabel atau range secara horizontal. Horizontal berarti garis tersebut lurus kesamping kiri atau ke kanan. Cara menggunakannya ketik : =HLOOKUP(lookup_value,table_array,row_index_num,…)
- Fungsi VLOOKUP : digunakan untuk membaca tabel atau range secara vertikal (VLOOKUP). Vertikal artinya garis tersebut lurus ke atas atau ke bawah. Cara menggunakannya ketik : =VLOOKUP(lookup_value,table_array,row_index_num,…)
- Fungsi COUNTIF : digunakan untuk menghitung jumlah cell dalam suatu range dengan ciri-ciri / kriteria tertentu. Penulisannya : =COUNTIF(range;kriteria).Misal : menghitung jumlah siswa yang tidak lulus ujian /remidi. =COUNTIF(D1:D45;”remidi”) maka dari contoh tadi keterangan siswa berada di range D1 sampai D45 dimana keterangannya remidi. Jadi, hasilnya adalah total siswa yang remidi.
- Fungsi AND : Fungsi AND menghasilkan nilai TRUE jika semua argument yang di uji bernilai BENAR dan akan bernilai FALSE jika semua atau salah satu argument bernilai SALAH. Penulisan pada gambar ini. Misal : Peserta ujian dinyatakan lulus jika nilai ujian teori dan praktik masing-masing harus di atas 7, jika kurang dari 7 maka dinyatakan gagal.
- Fungsi NOT : Fungsi not kebalikan dari fungsi AND, yakni menghasilkan TRUE jika kondisi yang di uji SALAH dan FALSE jika kondisi yang di uji BENAR
Uji dan gunakan rumus dan fungsi lainnya sesuai dengan kebutuhan penggunaan excel. Untuk tabel dengan fungsi-fungsi dasar rumus tersebut sudah lengkap tinggal menggunakan rumus lainnya bila terdapat kebutuhan penting lainnya seperti statistika atau rumus matematika lainnya.
Cara Menggunakan Excel atau Spreadsheet
Data online atau digital aplikasi saat ini sudah menjadi tren. Semua pekerjaan dimudahkan karena jasa pengembang aplikasi-aplikasi online. Tidak ketinggaalan aplikasi pembuat tabel excel juga mengembangkan aplikasi onlinenya. Sehingga penggunaan kertas dapat dikurangi karena pengguna sudah dapat melihat tabel yang dibuat tanpa harus berkirim surat. Google mengembangkan aplikasi online tersebut berdasarkan pengembangan Google Drive karena semua hasil pengetikan dan lain sebagainya disimpan di drive.
Buat new spreadsheet dengan klik tombil buka Google spreadsheet
Pengunaan spreadsheet mirip sekali dengan excel. Rumus dan fungsi yang digunakan juga sama. Perbedaannya aplikasi tersebut mudah digunakan dan setiap perubahan akn terupdate dan disimpan di Google Drive.
Membuat tabel berati kita akan menyusun daftar urutan untuk setiap kolom atau baris dimana judul atas menjadi patokan isi dari kolom atau baris tersebut. Ada beberapa pembuatan tabel tersusun ke bawah namun ada juga yang membuatnya bersusun kesamping sesuai dengan kebutuhan dan minat ketertarikan pembuatnya.
Buatlah spreadsheet seperti ini :
https://docs.google.com/spreadsheets/d/1l6R9xXSc9th2Hxd6ZLIbHraci25Qs5reGvaaWT6hMEU/edit?usp=sharing
Klik link diatas untuk melihat dan menggunakan contoh spreadsheet yang sudah dibuat. Mudah bukan karena dasar penggunaannya dari menggunakan excel secara offline sehingga untuk membuat spreadsheet juga mudah. Bila sudah selesai membuatnya tidak perlu melakukan save lagi. Tinggal close saja chrome yang digunakan data tersebut sudah langsung terseimpan.
Penggunaan rumus seperti diatas juga dapat digunakan contoh :
Untuk melihat countif nomor 29 tarik dan sorot bagian yang ingin dilihat. Seperti gambar diatas sorot bagian nilai lalu lihat ke sudut kanan bawan dimana terdapat summary atau jumlah pada bagian tersebut. Merupakan countif dasar dimana kita belum perlu membuat rumus sum pada excel karena ada beberapa data tambahan lainnya yang akan dimasukkan. Bila sudah sesuai tentunya kita dapat menambahkan lagi data berikutnya. Atau menutupnya dengan penjumlaan melalui tabel yang sudah dibuat.
Tags
KlasUmum