Hama yang Menyerang Tanaman Tomat

natinedJs ⓚ 2020 Mengenal budidaya tomat serta bagaimana cara menangani serangan hama dan penyakit yang sering berkembang pada tanaman tersebut. Tomat (Solanum lycopersicum L.) atau (Lycopersicon esculentum Mill.) hortikultura penting di Indonesia karena mengandung banyak gizi (Lihat di : https://bit.ly/3fjs3Fw). Dalam prinsip ekonomi dengan pertambahan penduduk komoditas tomat juga akan mengalami permintaan besar. Akan tetapi produktivitas tomat dapat menurun jika penanganan serangan hama dan penyakit tidak baik. Untuk lebih mengenal hama dan penyakit dalam artikel berikut agar dengan mengenal lebih banyak mengenai hama dan penyakit tersebut dapat lebih mudah metode pengendalian yang dilakukan di lapangan.




Mengenal berbagai hama yang menyerang tanaman tomat diantaranya;

Kutu Putih (Mealy Bug)

Kutu Putih masuk dalam family Pseudococcidae dengan ciri memiliki serbuk putih menyerupai lilin yang membungkus seluruh bagian tubuhnya Bila daun tomat antara 30 - 40 Hst kita goyang akan beterbangan Kutu putih dewasa bersayap. Jantan mempunyai 2 sayap sedangkan betina selama masa hidupnya tidak bersayap. 



Kutu Putih termasuk sebagai polyphag (pemakan segala tumbuhan) artinya kutu ini menyerang berbagai tanaman. 

Klasifikasi Kutu Putih Pseudococcus sp. Pseudo artinya palsu dan kokkos artinya biji atau butir.

Kingdom : Animalia
Phylum    : Arthropoda
Class        : Insecta
Ordo        : Hemiptera
Subordo  : Sternorrhyncha
Family     : Pseudococcidae
Genus      : Pseudococcus

Gejala serangan
  • Daun akan tertutup dengan embun putih yang dapat mengganggu sistem pernapasan tanaman pada daun.

Post a Comment

Previous Post Next Post